SPOTSATU.COM

Informasi Mencerahkan

Tim Damkar Palopo Berhasil Selamatkan Kucing yang Terjebak di Dalam Sumur

PALOPO, SPOTSATU.COM – Tim Rescue Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), berhasil melakukan evakuasi seekor kucing. Kucing tersebuut terjatuh ke dalam sumur di Kelurahan Buntu Datu, Kecamatan Bara.

Proses penyelamatan dimulai setelah tim menerima laporan dari seorang warga bernama Lusi, pemilik kucing tersebut. Lusi melaporkan kejadian itu ke Disdamkar Palopo pada Kamis (26/12/2024), sekitar pukul 16.12 WITA.

“Pada pukul 16.12 WITA, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Palopo menerima laporan dari pelapor bernama Lusi, yang melaporkan adanya seekor kucing terjebak di dalam sumur,” tulis pihak Damkar dalam rilis resmi.

Setelah menerima laporan, tim Rescue Damkar segera menuju lokasi untuk melakukan penyelamatan. Tim tiba di lokasi sekitar pukul 16.38 WITA.

Proses penyelamatan dilakukan dengan hati-hati, mengingat kondisi sumur yang cukup dalam. Meski begitu, upaya tersebut berjalan lancar, dan tim berhasil mengevakuasi kucing dengan selamat.

“Tim Rescue Disdamkar Kota Palopo segera menuju lokasi, dan berhasil mengevakuasi kucing yang terjebak di dalam sumur,” jelas pernyataan resmi.

Upaya penyelamatan yang dilakukan Damkar Palopo menunjukkan komitmen mereka dalam memberikan pelayanan cepat tanggap, tidak hanya untuk manusia, tetapi juga bagi hewan peliharaan yang membutuhkan pertolongan.

Keberhasilan ini mendapat apresiasi dari pemilik kucing dan masyarakat sekitar, yang turut menyaksikan evakuasi tersebut. Tim Rescue Damkar kembali ke markas sekitar pukul 17.51 WITA setelah memastikan kucing dalam kondisi aman.

Proses ini menjadi salah satu contoh nyata pengabdian Disdamkar Kota Palopo dalam menjaga keselamatan dan kenyamanan masyarakat, termasuk dalam penanganan insiden kecil yang berdampak besar bagi warga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini